Durasi Waktu Baca : 3 Menit Serpong, Sekolah Cikal Serpong. Sebagai salah satu SD Swasta Nasional di Serpong, Sekolah Cikal Serpong selalu berupaya untuk memberikan dukungan dan kesempatan bagi para murid untuk mengoptimalkan potensinya di bidang yang anak-anak minati, baik itu Sains, Bahasa, Matematika dan lain sebagainya di tingkat internasional. Pada tahun 2024 lalu, murid-murid SD Cikal Serpong dikelompokkan dalam beberapa tim untuk mengikuti beberapa kompetisi internasional antara lain, IKLC (International Kangaroo Linguistic Contest) dan ISPC (International Science Project Competition). (Tim SD Cikal Serpong yang Raih 7 Medali di Kompetisi Bahasa dan Sains Internasional 2024. Dok. Cikal) Seperti apa gambaran dan prestasi tim SD Cikal Serpong yang ikut serta di dua kompetisi tersebut? Selengkapnya berikut ini! Pada tahun 2024, tim SD Cikal Serpong yang terdiri atas 5 murid antara lain, Rafa, Sheeta, Syauqina, Mikaela, dan Natha tergabung dalam 1 tim untuk turut serta dalam International Kangaroo Linguistic Contest yang mengasah pengetahuan para murid akan kebahasaan, peradaban, dan kemampuan berpikir logis dalam bahasa. Dalam kompetisi yang diikuti oleh ribuan pelajar Indonesia ini, tim SD Cikal Serpong sukses meraih 5 Medali yang terdiri atas 1 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu. Dian Nurmala, Pendidik dan pendamping tim SD Cikal Serpong untuk IKLC 2024, mengungkapkan bahwa sejatinya kompetisi ini adalah sarana yang diharapkan dapat mendorong anak-anak meningkatkan kemampuan regulasi diri. “Kami berharap anak-anak dapat berkompetisi dengan dirinya sendiri dan mampu menentukan prioritas karena jadwal latihan. Kami ingin anak-anak meregulasi dirinya sendiri dan berkomitmen penuh dalam proses belajarnya untuk mempersiapkan diri dalam kompetisi ini.” ucapnya. Namun, ia dan Niki Natasya, yang merupakan pendidik SD Cikal Serpong dan Fasilitator IKLC 2024, pun takjub akan komitmen dan semangat yang ditunjukkan oleh para murid dengan raihan prestasi yang membanggakan. Bagi Dian, ia hanya berharap anak-anak akan bertumbuh menjadi pelajar sepanjang hayat yang tak bosan belajar dan bertumbuh lebih baik. “Dengan prestasi yang diraih anak-anak, kami berharap semoga ini menjadi pengalaman belajar bagi anak-anak yang berharga dan mampu membuat mereka bertumbuh lebih baik. Tetap konsisten memberikan yang terbaik sebagai seorang life long learners.” ucapnya. Baca Juga : Cerita Devdan, Murid SMP Cikal Serpong, Atlet Hoki Es Berprestasi di Turnamen Asia Tenggara! Selain tim SD Cikal Serpong berkompetisi di bidang kebahasaan, ada pula tim SD Cikal Serpong yang memilih tantangan mengasah potensi dan kemampuan mereka di bidang ilmu Sains dengan mengikuti The International Science Project Competition (ISPC), sebuah kompetisi sains yang ditujukan untuk pelajar-pelajar yang memiliki antusiasme tinggi di bidang Sains dengan membuat proyek atau gagasan dalam bentuk makalah penelitian serta solusinya dan mempresentasikannya. (Dua tim SD Cikal Serpong untuk The International Science Project Competition (ISPC) 2024. Dok. Cikal) SD Cikal Serpong mengirimkan dua tim, tim pertama mengangkat gagasan edukasi dan kaitannya dengan pengembangan manusia terhadap keadilan, sedangkan tim kedua membahas mengenai masalah lingkungan dan strategi penanganan bencana. Berikut visual timnya: Rizky Faisal, Pendidik dan juga Fasilitator dari Tim SD Cikal Serpong untuk ISPC 2024, mengungkapkan bahwa setiap tim melalui proses yang penuh dengan tantangan karena harus melalui 4 tahap hingga sukses meraih penghargaan. “Anak-anak melalui proses yang sangat menantang. Ada 4 tahapan dalam melaksanakan lomba tersebut yaitu melakukan seleksi, mencari ide yang akan dibahas, mengumpulkan data dari internet atau ahli, dan mempresentasikan di depan juri. Masing-masing tahapan memiliki kesulitannya sendiri.” ucapnya. Meski melalui tantangan yang sulit, kedua tim sukses meraih penghargaan yakni tim 1 meraih medali perak, dan tim 2 meraih medali perunggu. “Bagi kami, saat anak-anak mempresentasikan apa yang sudah mereka lakukan secara bergantian dan menghasillkan sebuah pencapaian adalah hal yang memuaskan. Kompetisi ini bagi kami harapannya akan memotivasi anak-anak untuk semakin antuasias dalam belajar Sains dan mengembangkan potensi mereka.” imbuhnya. (*) Baca Juga : Cerita Arka, Atlet Panahan SMP Cikal Serpong, Raih Belasan Prestasi Olahraga Panahan Tingkat Nasional! Tanyakan informasi mengenai pendaftaran, program hingga kurikulum Cikal melalui Whatsapp berikut : https://bit.ly/cikalcs Artikel ini ditulis dan dipublikasikan oleh Tim Digital Cikal Narasumber : Dian Nurmala, Pendidik dan pendamping tim SD Cikal Serpong untuk IKLC Rizky Faisal, Pendidik dan juga Fasilitator dari Tim SD Cikal Serpong untuk ISPC 2024. Editor : Layla Ali Umar Penulis : Salsabila FitrianaTim SD Cikal Serpong Raih 5 Medali di IKLC 2024
Tim SD Cikal Serpong Raih 2 Medali di ISPC 2024
Informasi Cikal Support Center