
Durasi Waktu Baca : 2 Menit Jakarta, Pendidikan Inklusi Cikal.Sebagai Sekolah Inklusi yang berbasis kompetensi, Sekolah Cikal telah dikenal baik memiliki lini sub lini pendidikan yang didedikasikan untuk mengakomodasi dan mengoptimalkan pengembangan diri, penemuan minat bakat, serta membangun kesiapan anak dengan kebutuhan khusus yakni Pendidikan Inklusi Cikal. Di Pendidikan Inklusi Cikal sendiri, proses akomodasi dan pendampingan anak dengan kebutuhan khusus tidak dilakukan secara sembarangan. Rangkaian alur pendaftaran, penerimaan dan pendampingan anak dengan kebutuhan khusus dilakukan dengan proses pemetaan yang mendetail dan utuh dengan mewajibkan orang tua memberikan dua laporan penting, yakni laporan kondisi psikologis anak dan juga laporan hasil terapi anak.
(Pendidikan Inklusi Cikal mengakomodasi pembelajaran anak-anak dengan kebutuhan khusus. Dok. Cikal) Seperti apa penjelasan lebih lengkapnya? Simak, yuk! Debby Ashari, Program Leader Pendidikan Inklusi Cikal dan juga Special Education Teacher di Pendidikan Inklusi Cikal, mengungkapkan bahwa bahwa terdapat dua laporan penting dalam rangkaian pemetaan kebutuhan belajar anak dengan kebutuhan khusus di Sekolah Cikal melalui lini Pendidikan Inklusi Cikal yakni laporan psikologis anak dengan kebutuhan khusus dan laporan hasil terapi anak dengan kebutuhan khusus. “Bagi anak dengan kebutuhan khusus yang akan masuk ke Pendidikan Inklusi Cikal (PIC) syaratnya adalah dapat menyiapkan laporan psikologis anak dan juga laporan dari terapis juga. Kalau dari hasil psikologi yang berupa deskriptif-kualitatif, kami akan dapat melihat karakter dari murid seperti apa, kemampuan awalnya seperti apa. Lalu, kalau dari hasil terapis, kami dapat melihat Kemampuan motoriknya (motorik kasar dan motorik halusnya), kemudian juga fokusnya, hingga melihat kemampuan bicaranya,” ucapnya. Baca juga :Orang tua, Kenali Speech Delay Pada Anak dan Faktor Penyebabnya! Mengingat di Sekolah Cikal semua anak dengan kebutuhan belajar apa pun dengan kekhususan cara belajar bagaimana pun akan memiliki hak yang sama untuk bersekolah, Debby menambahkan bahwa setelah menerima dua laporan tentang kondisi anak berkebutuhan khusus yang akan mendaftar di Sekolah Cikal, tim Pendidikan Inklusi Cikal akan mempelajari dan memetakan kebutuhan belajar ABK dengan membuat Student Profiling atau profil murid (profil murid akan mencakup mengenai kemampuan diri dan kebutuhan belajar yang ia butuhkan). “Jika ditanya mengapa kami butuh dua laporan itu, maka kami terangkan bahwa kami membutuhkan dua laporan tersebut untuk melihat student profilingnya. Kami ingin melihat dan memahami. kemampuan anak sudah sejauh mana, kebutuhannya juga sudah sejauh mana, seperti itu. Kembali lagi pada prinsipnya di Cikal itu personalized. Tentunya harapan (akhirnya) adalah supaya kebutuhan (belajar, berinteraksi, berkembang dan bertumbuh) dari anaknya terpenuhi.” jelasnya. Laporan Psikologi dan Terapi juga menjadi sebuah indikator penting untuk membuat homeroom atau wali kelas yang akan mendampingi anak, psikolog, hingga konselor sekolah akan memahami secara utuh karakter dan kebutuhan dari anak dengan kebutuhan khusus di Sekolah Cikal. Tak hanya itu, program yang akan diperuntukkan bagi anak dengan kebutuhan khusus pun akan sesuai. “(Dari dua laporan tersebut) kita bisa petakan program-program apa yang anak tersebut butuhkan. student profilenya sendiri pastinya itu sangat dibutuhkan untuk guru yang akan mendampingi penuh (homeroom) anak dengan kebutuhan khusus tersebut. Jadi, bukan hanya, psikolog atau counselor sekolah saja yang melihat karakter dan kebutuhan anak dengan kebutuhan khusus tersebut, tapi juga guru yang akan memegang anak itu juga paham karena melihat data atau profiling dari anak tersebut.” tukasnya. Tanyakan informasi mengenai pendaftaran, program hingga kurikulum Cikal melalui Whatsapp berikut :+62 811-1051-1178 Artikel ini ditulis dan dipublikasikan oleh Tim Digital Cikal Narasumber : Debby Ashari, Program Leader Pendidikan Inklusi Cikal dan juga Special Education Teacher di Pendidikan Inklusi Cikal. Editor : Layla Ali Umar Penulis : Salsabila FitrianaDua Laporan Penting ABK Sebelum Daftar di Sekolah Cikal
Student Profiling, Hasil Analisis Laporan Psikologis dan Terapis ABK di Pendidikan Inklusi Cikal
Informasi Cikal Support Center